Selasa, 05 November 2013

DPW PAN se-Indonesia Usung Hatta Rajasa Jadi Capres 2014

Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Amanat Nasional (PAN) hari ini resmi ditutup. Seluruh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN se-Indonesia bulat bersepakat untuk mengusung Hatta Rajasa sebagai calon presiden dari PAN pada Pilpres 2014 mendatang. 

"Kami konsisten dan sudah sepakat mengusung Pak Hatta di Pilpres 2014, kualitas dan pemikirannya sudah tidak diragukan lagi," ujar Ketua DPW PAN Kalimantan Timur, Dalis Patolangi, di acara penutupan Rakernas PAN di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu (24/8/2013).

Hal senada disampaikan Ketua DPW PAN Lampung, Abdurrachman Sarbini. Menurutnya, sosok Hatta sangat ideal untuk memimpin Indonesia yang tengah mencoba bangkit dari keterpurukan untuk menjadi lebih baik kedepan.

"Insya Allah Pilpres 2014 kami mendukung Pak Hatta Rajasa menjadi calon presiden," ujarnya mantap.

Sementara itu, Ketua DPP PAN, Tjatur Sapto Edi mengatakan, meski DPW telah sepakat mengusung Hatta sebagai capres pada Pilpres 2014 nanti, DPP belum dapat memutuskan kapan pendeklarasian Hatta dilakukan.

"DPP punya strategi yang lain, pada saatnya tentu nanti akan disampaikan (ke publik)," tandasnya.

Sebelumnya, penutupan Rakernas PAN ini dihadiri sejumlah tokoh senior partai diantaranya Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PAN Amien Rais, Ketua Umum PAN Hatta Rajasa, Sekjen Taufik Kurniawan, Ketua DPP Zulkieflimansyah, Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri PAN, Bara Hasibuan, beserta pengurus lainnya. 

Acara tersebut juga dihadiri para bacaleg PAN, serta seluruh jajaran pengurus PAN mulai DPP, DPD, dan DPC. Rangkaian acara dalam rangka ulang tahun yang ke-15 pada 23-24 Agustus ini diantaranya adalah pembekalan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas).

Sumber : http://news.okezone.com/read/2013/08/24/339/855019/redirect